Sabtu, 14 Januari 2017

cara membuat malbi daging kambing

Sumber:

http://anekaresepdagingsapi.blogspot.com/2015/09/resep-masakan-daging-kambing-resep.html?m=1


 Malbi Daging Kambing adalah semacam semur daging khas Palembang yang kalau ditempat saya umumnya ditemui sebagai panganan acara aqiqah.
Sebagai seri tantangan resep masak daging kambing kita minggu ini, yuk coba resep malbi daging khas Palembang yang selain gampang buatnya, rasanya yang tidak 'berat' dan cenderung manis bisa menjadi opsi menu resep daging untuk bunda yang krucilsnya belum biasa makan pedas.

Bahan Resep Masakan Malbi Daging Kambing

Resep Masakan Daging Kambing : Resep Malbi Daging Khas Palembang

Resep Masakan Malbi Daging Kambing

  • 500 gram daging kambing bagian sandung lamur, potong dadu atau tipis seperti rendang sesuai selera
  • Nanas muda 1 buah yang kecil, parut
  • 2 sdm kecap manis
  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • Jahe segar 2 cm
  • 1/2 sdt lada putih bubuk
  • 1/2 sdt pala halus
  • 2 butir pekak (kembang lawang)
  • 1/4 sdt adas/fenugreek/klebet
  • 5 cm batang kayu manis
  • 2 lembar daun salam
  • 1 sdm gula merah, disisir
  • 1/2 sdt asam jawa
  • 2 sdm kecap asin
  • 100 gram kelapa parut sangrai
  • 100 ml santan kental
  • 200 ml air kelapa
  • 2 sdm minyak untuk menggoreng
  • 1 sdm bawang goreng

Cara Membuat Resep Masakan Malbi Daging Kambing

  1.  Rendam daging dalam parutan nanas selama minimal 1 jam, lalu bersihkan.
  2. Haluskan bawang merah, bawang putih dan jahe
  3. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum lalu masukkan lada halus, pala, kembang lawang, adas, kayu manis dan daun salam, teruskan menumis dengan api kecil hingga harumnya rempah keluar.
  4. Masukkan daging, tumis hingga daging berubah warna. Tambahkan kecap manis dan asin, gula merah dan asam jawa. Teruskan menumis hingga kecap meresap dan air dari daging mengering.
  5. Tambahkan santan, air kelapa, dan kelapa parut yang disangrai. Kecilkan api, tutup panci hingga daging empuk dan airnya agak sat/kering.
  6. Cicipi asinnya. Bila sudah pas, tutup kuali 5 -10 menit sebelum disajikan.
  7. Sajikan panas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar