http://www.indirania.com/2015/06/resep-membuat-martabak-manis.html?m=1
Resep cara membuat martabak manis - Beberapa hari yang lalu saya berbagi resep membuat brownies kukus yang lezatnya itu bikin ketagihan. Dan resep kue selanjutnya yang akan kita pelajari kali ini adalah resep membuat martabak manis atau yang sering disebut dengan terang bulan.
Kue yang satu ini berbentuk seperti kue dadar dan biasa dijual di pinggir jalan. Rasanya yang so smooth dan lezat di mulut membuat banyak orang ingin sekali membuat kue ini. Resep ini juga bisa digunakan untuk membuat martabak manis mini, tinggal ukurannya saja yang dibuat mini. Okey langsung saja, berikut resep membuat martabak manis :
Bahan :
- 250 gram tepung terigu serbaguna
- 30 gram gula pasir
- 1 butir telur
- 400 ml susu cair
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh baking soda
- Mentega/ margarin untuk olesan.
Isi Martabak :
- Susu kental manis secukupnya
- Meses coklat secukupnya
- Cream cheese spead/ parutan keju Cheddar secukupnya
- Selai kacang, straweberry, sesuai selera Anda
Langkah-langkah Membuat Martabak Manis
1. Masukkan tepung terigu, gula, telur, susu cair, dan garam ke dalam mangkuk berukuran besar. Kemudian aduk hingga rata menggunakan spatula, boleh disaring sampai adonan tidak bergumpal.
3. Siapkan wajan datar anti lengket atau wajan teflon berdiameter
terserah anda. Sementara itu, campur baking soda dengan sedikit air,
lalu masukkan ke dalam adonan dan aduk hingga rata.
4. Tuangkan kira-kira 2-3 sendok sayur adonan ke wajan. Kemudian ratakan adonan sambil digoyang-putar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar